Jakarta, Portonews.com : Sulaiman Umar telah resmi diangkat sebagai Wakil Menteri Kehutanan dalam Kabinet Merah Putih, dengan tugas menangani sektor kehutanan. Ia akan menghadapi tantangan yang berbeda dari pengalamannya sebagai dokter.
Setelah dilantik di Istana Negara Jakarta pada hari Senin lalu , Sulaiman akan bekerja bersama Menteri Kehutanan Raja Juli Antoni untuk memimpin kementerian ini, yang sebelumnya tergabung dengan Kementerian Lingkungan Hidup menjadi Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK).
Sulaiman, yang pernah menjabat sebagai Wakil Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Kabupaten Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan, kini akan berhadapan dengan sorotan publik terhadap sektor kehutanan, terutama terkait perannya dalam mitigasi perubahan iklim.
Indonesia dalam beberapa tahun terakhir mendapat pengakuan internasional karena berhasil menekan deforestasi dan menetapkan target ambisius untuk mencapai keseimbangan emisi gas rumah kaca (GRK) melalui program Indonesia FOLU Net Sink 2030, di mana penyerapan emisi diharapkan melebihi emisi yang dihasilkan.
Selain itu, isu kebakaran hutan dan lahan juga terus dipantau komunitas global, meskipun jumlahnya berhasil dikurangi secara signifikan dalam beberapa tahun terakhir.
Dengan berbagai tantangan ini, tugas berat menanti Sulaiman, yang merupakan adik ipar Haji Isam, pengusaha batu bara asal Banua, Andi Syamsuddin Arsyad. Ekspektasi tinggi tertuju pada kontribusi sektor kehutanan dalam mendukung upaya penanganan perubahan iklim.
Pengalaman Sulaiman sebagai anggota Komisi VII DPR RI yang menangani sektor energi juga akan berguna dalam menghadapi isu-isu lain, seperti pengelolaan hutan secara berkelanjutan, pemeliharaan lahan gambut, penyelesaian konflik tenurial, dan hak-hak masyarakat adat.
Selama kepemimpinannya, kementerian ini juga akan disorot terkait kebijakan pemberian izin, termasuk upaya pemerintah memperluas wilayah pengelolaan hutan melalui Program Perhutanan Sosial, yang memberikan akses kepada masyarakat untuk terlibat dalam pengelolaan hutan.
Sebagai Ketua Tim Pemenangan Daerah (TKD) Prabowo-Gibran di Kalimantan Selatan, diharapkan Sulaiman mampu mendorong terciptanya hutan yang lestari dan memberi manfaat nyata bagi masyarakat melalui tata kelola yang berkelanjutan.